Di Kanim Wonosobo, Staf Ahli Menkumham Tekankan Spirit Pembangunan Zona Integritas

 

WONOSOBO- Banyaknya kegiatan pembinaan, penguatan dan pendampingan Pembangunan Zona Integritas yang telah dilakukan, tidak akan memberikan impack yang signifikan bila tidak didukung dengan semangat untuk melakukan perubahan yang besar.

Penegasan ini disampaikan Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM Bidang Ekonomi, Lucky Agung Bintarto saat memberikan penguatan  di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Wonosobo, Kamis (09/09).

"Berapa banyak Tim yang datang ke Jawa Tengah. Ada Staf Ahli Menteri, ada Staf Khusus Menteri, ada TPI. Semuanya tidak akan berarti kalau tidak didukung oleh semangat dari rekan-rekan semua untuk berubah," tegasnya.

"Perubahan harus dibentuk dengan tekad yang kuat, konsisten dan komitmen semua jajaran," sambungnya.

Dia mengatakan, kehadirannya bersama Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah,  A Yuspahruddin dan Kepala Divisi Administrasi, Jusman di Kanim Wonosobo lebih ditekankan untuk mengingatkan kembali kerangka filosofis dan hakekat Pembangunan Zona Integritas.

"Kalo teknis pengisian LKE, bagaimana membuat paparan dan trik menghadapi evaluasi, itu ranah TPI. Tapi kami di sini untuk menggelorakan semangat rekan-rekan agar tidak kendor," ujarnya.

Mantan Plt. Kakanwil Jateng itu juga mengajak jajaran Kanim Wonosobo untuk berupaya maksimal meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Baginya prestasi itu adalah sebuah kebanggaan.

"Predikat itu (WBK) akan kepuasan tersendiri. Sebuah kebanggaan. Akan bukti dan legacy terhadap komitmen kita untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan sanggup membangun pemerintahan yang bersih dari KKN," ungkapnya.

Lainnya, Lucky kembali mengangkat jargon yang pernah digaungkan olehnya dulu yang saat menjabat sebagai Plt. Kakanwil Jateng, yaitu Komunikatif, Kompak dan Solid (KKS).

Hemat Lucky, untuk membangun Zona Integritas perlu teamwork yang hebat. Semua harus saling mendukung, semua harus bekerjasama.

Terakhir, Sahli mengingatkan tentang proses Pembangunan Zona Integritas yang harus terus berjalan, salah satu dengan pemenuhan data dukung LKE B-09.

Kegiatan penguatan diikuti seluruh pegawai Kanim Wonosobo, baik secara langsung dari aula Kanim Wonosobo maupun secara virtual. Selain internal Kanim Wonosobo, tampak hadir Kepala Rutan Kelas IIB Wonosobo dan Kepala Rutan Kelas IIB Purworejo.

@kemenkumhamri

#TetapDisiplinPakaiMasker
#JagaJarakdanCuciTangan

*Kanwil Jateng Pasti Komunikatif, Kompak dan Solid*
*PASTI WOW*
*PASTI WBK*


Cetak   E-mail