Jalan Sehat Hari Dharma Karyadhika Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah

jalan-sehat-01

SEMARANG – Menyambut Hari Dharma Karyadhika yang ke-69, pada Jumát (10/10) jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah memeriahkan dengan menyelenggarakan Jalan Sehat Bersama. Jalan Sehat ini berlangsung di Lapas Klas IIA Wanita Semarang, yang diikuti sekitar 300 peserta pegawai di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah. Kakanwil Jateng, A. Mirza Zulkarnain didampingi beberapa pejabat Kemenkumham Jateng, membuka start dimulainya Jalan Sehat yang mengambil rute Jalan dr MGR Sugiyopranoto, Tugu Muda, jalan Indraprasta dan kembali ke Lapas Wanita Semarang, dilanjutkan dengan panggung hiburan dan pengundian doorprize berbagai hadiah. Acara jalan sehat ini merupakan rangkaian acara peringatan Hari Dharma Karyadhika yang jatuh pada bulan ini. Selain jalan sehat, jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah juga memeriahkan berbagai kegiatan diantaranya pertandingan olah raga bola voli dan tenis meja yang akan diselenggarakan pada tanggal 15-16 Öktober di Lapas Klas I Semarang serta puncak acara peringatan akan digelar Upacara Bendera pada Kamis tanggal 30 Oktober mendatang di Lapangan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah.

jalan-sehat-02

jalan-sehat-03

jalan-sehat-04

jalan-sehat-05

jalan-sehat-06

jalan-sehat-07

 

jalan-sehat-08

jalan-sehat-09

jalan-sehat-10

jalan-sehat-11

jalan-sehat-12

jalan-sehat-13

Humas Kanwil Jateng

Cetak