PELANTIKAN DAN PENGAMBILAN SUMPAH PPNS, MAJELIS PENGAWAS DAERAH NOTARIS, DAN NOTARIS KANTOR WILAYAH KEMENKUMHAM JAWA TENGAH

IMG 9876

Semarang (20 Januari 2016) – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah pada hari Rabu tanggal 20 Januari 2016 menyelenggarakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah PPNS, Majelis Pengawas Daerah Notaris dan Notaris di Aula Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah Bambang Sumardiono. dan dihadiri oleh Kepala Divisi Administrasi Iwan Kurniawan, Kepala Divisi Keimigrasian Engelbertus Rustarto, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Heriyanto, Pejabat Struktural Eselon III dan IV di lingkungan Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah serta Kepala UPT Se-Kota Semarang.

Kepala Kantor Wilayah Bambang Sumardiono mengatakan dalam sambutannya bahwa Notaris sebagai pejabat publik agar dapat meningkatkan kompetisi dan pengetahuan di berbagai bidang dan disiplin ilmu berkaitan dengan pelaksanaan tugas jabatan sebagai notaris. Untuk PPNS agar dalam melakukan penyidikan selalu berkoordinasi dengan Penyidik Kepolisian Negara Republik Indonesia sebagai coordinator dan pengawas PPNS serta berkoordinasi pula dengan aparat penegak hukum lainnya sehingga proses penegakan hukum dapat berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang diharapkan masyarakat.

Dengan adanya Pelantikan dan Pengambilan Sumpah ini diharapkan kedepannya bersama-sama melangkah dengan penuh semangat dan tekad yang bulat dengan penuh keikhlasan dan ketulusan, cita-cita yang mulia berbuat yang terbaik kepada bangsa dan Negara khususnya Jawa Tengah.

(Humas Kanwil Jateng)

IMG 9900

 

IMG 9907

IMG 9868

IMG 9869

IMG 9911

IMG 9941


Cetak   E-mail