Peserta Latsar CPNS Jalani Studi Lapangan ke Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 4

SEMARANG - Sebanyak 40 Peserta Latsar CPNS Golongan II Angkatan 8 pada hari Senin (9/7) melaksanakan Studi Lapangan ke Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Semarang. Para peserta yang didampingi oleh Widyaiswara BPSDMD Provinsi Jateng Heru Gunawan dan Kasubag Kepegawaian Kanwil Jateng Deni Kristiawan, diterima langsung oleh Kalapas Perempuan, Asriati di Ruang Pertemuan. Turut hadir Widyaiswara Poltekip Pramono.

Pada kesempatan tersebut, Heru Gunawan mengatakan bahwa studi lapangan bagi peserta latsar bertujuan untuk memaksimalkan pencapaian pembelajaran peserta diklat dalam menanamkan nilai-nilai dasar PNS, yaitu Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu &  Anti Korupsi.

"Kegiatan studi lapangan ini sebagai tahap awal pengenalan kepada peserta latsar mengenai kondisi pekerjaan yang sesungguhnya, " tuturnya.

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 2

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 3

Sementara itu Asriati dalam sambutannya, mengucapkan selamat datang kepada rombongan Peserta Latsar CPNS. Beliau juga menyampaikan permohonan maaf dengan keterbatasan ruang pertemuan mengingat pada saat yang bersamaan 20 Taruna Poltekip Angkatan 52 sedang melakukan orientasi lapangan.

Selanjutnya Kalapas memaparkan profil Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIA Semarang, hal ihwal yang berkaitan dengan pelayanan di lapas, predikat WBK yang sudah diperoleh serta proses menuju Zona Integritas WBK & WBBM.

"Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang telah memperoleh penilaian sangat baik 89,69 dari Tim Penilai Inspektorat Jenderal, " ungkapnya.  "Dengan harapan Tim Penilai Kemenpan RB dapat memberikan nilai yang sama atau setidaknya mendekati angka tersebut sehingga Lapas Perempuan Semarang pada tahun ini mendapatkan predikat WBK/WBBM, " lanjut Kalapas menambahkan.

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 7

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 8

Usai arahan dari Kalapas, para peserta latsar mendapatkan kesempatan untuk berkeliling meninjau beberapa titik lokasi di area dalam dan luar Lapas, antara lain Ruang Layanan Kunjungan, Ruang Layanan Informasi, Ruang Hasil Karya WBP, Dapur, Poliklinik dan lain-lain.

Peninjauan di dalam Lapas para peserta latsar mendapatkan pendampingan dan penjelasan dari Petugas Lapas. Seperti misalnya ketika melihat hasil karya WBP, peserta latsar diberi penjelasan mengenai hasil karya WBP antara lain batik,sajadah,tas,bunga,beragam sovenir dan sandal. " Sajadah, sovenir dan batik adalah hasil karya WBP yang laku keras, "kata petugas dengan gayeng.

Lebih lanjut Petugas Lapas juga menjelaskan tentang inovasi yang telah dilakukan seperti tombol emergency dan layanan video call bagi WBP. " Tombol emergency sebagai tanda apabila ada WBP yang sakit atau keadaan darurat lainnya," tandas petugas sambil mengenalkan cara kerjanya. "Sedangkan layanan video call diperuntukan bagi WBP yang tidak pernah dikunjungi keluarganya, " jelasnya.

Diakhir kegiatan para peserta latsar melakukan foto bersama dengan Kepala Lapas dan jajarannya.

(Humas Kanwil Kemenkumham Jateng)

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 13

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 14

LAKSAR CPNS KE LPP SEMARANG 21

 

Cetak