Menjadikan UPT Yang Smart Office

 IMG 20191105 WA0059
 
 
DEMAK - Berkunjung ke Rumah Tahanan Negara Rutan Kelas IIB Demak, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Tarsono, memberikan penguatan, Selasa (05/11).
 
Pembicaraan mengenai keterlambatan pemberian Tunjangan Kinerja menjadi prolog mantan Kepala Biro Keuangan ini.
 
Dirinya juga mengutarakan keinginannya untuk menjadikan Unit Pelaksana Teknis (UPT) di Wilayah Jawa Tengah sebagai Smart Office. Dimana nanti, seluruh jajarannya semakin peka terhadap perkembangan teknologi informasi dan perkembangan pemerintahan.
 
Selalu menjaga kerapian dan kebersihan kantor, pesan selanjutnya yang disampaikan Kakanwil kepada seluruh pegawai Rutan Demak.
 
"Terutama ruang hunian, selalu dijaga kebersihannya. Dan usahakan Warga Binaan yang merokok dan tidak merokok ditempatkan di blok yang berbeda," pesannya lebih spesifik.
 
Instruksi untuk selalu meningkatkan kewaspadaan terkait keamanan, karena kondisi UPT Kota Santri ini sudah over kapasitas dan selalu meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM), yang merupakan program prioritas Pemerintah menjadi arahan penutup Kakanwil.
 
(Humas Kanwil Jateng-Jateng Pasti Gayeng.doc.Dn)
 
IMG 20191105 WA0053IMG 20191105 WA0053IMG 20191105 WA0053
Cetak