Kadiv Administrasi Beri Tips Bagaimana Membangun Zona Integritas

 capu

SURAKARTA- Masih menjadi isu primadona, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Priyadi melalui Kepala Divisi Administrasi, Jusman Ali kembali ulas topik Pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan Pembangunan Zona Integritas.

 

Kegiatan Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas I Surakarta dan Kepala Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Surakarta yang digelar di ruang serba guna Bapas Surakarta dijadikannya media untuk membahas hal tersebut, Selasa (12/01).

 

"PR kita masih panjang. Yang WBK masih harus mengejar WBBM. Sementara yang WBBM masih harus berjuang untuk mempertahankan predikat tersebut," ujarnya memberikan sambutan.

 

Berdasarkan pengalamannya yang telah berhasil membawa Kanwil Kemenkumham NTB meraih predikat WBK, membangun Zona Integritas bukan sulit, kendati bukan perkara mudah juga.

 

"WBK itu tentang bagaimana membangun Zona Integritas. Tidak ada pungli, tidak korupsi, tidak ada pungutan di luar ketentuan," ungkapnya.

 

"Lainnya, bagaimana kita memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat," sambungnya.

 capu2

Masih mengenai hal itu, Kadivmin menegaskan bahwa bagusnya bangunan dan lengkapnya fasilitas bukan indikator utama keberhasilan meraih prestasi. 

 

"Yang tak kalah penting, bagaimana kita bekerja dengan tertib administrasi, komitmen dan konsisten, serta disiplin," ulasnya.

 

Pamungkas, Jusman mengikrarkan diri untuk siap mendukung seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT), utamanya terkait aspek administratif dan fasilitatif.

 

Hadir bersama Kadivmin, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Meurah Budiman.

 

Tampak juga para Pejabat Administrasi Kantor Wilayah, para Kepala dan Pejabat UPT se Eks Karesidenan Surakarta, serta seluruh pegawai Bapas Surakarta.

Cetak