Pimpin Apel Pagi, Kabid Hukum Himbau untuk Berikan Pelayanan Terbaik

 apel1210

SEMARANG – Kegiatan apel tidak pernah ketinggalan dalam mengawali pelaksanaan tugas, terbaru pelaksanaan apel pagi dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Hukum, Deni Kristiawan pimpin langsung jalannya apel pagi, pada Selasa (12/10/2021) di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah.

 

Kabid Hukum dalam arahannya selain menyampaikan agenda kerja hari ini, juga memberikan motivasi kerja kepada seluruh peserta apel  untuk berikan pelayanan yang terbaik.

 

“Dalam minggu ini penilaian WBK/WBBM akan berlangsung, jadi harapannya teman-teman berikan pelayanan yang terbaik bukan hanya untuk measyarakat tapi juga untuk internal.” Ujar Deni.

 

Ia menambahkan wejangan terkait kepedulian terhadap lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah.

 

“Kita harus lebih peduli dengan lingkungan kita, ini adalah kantor kita, kita menghabiskan Sebagian besar waktu kita habiskan disini, jadi kita harus buat kantor ini senyaman mungkin.” Tuturnya.

 

Apel pagi yang rutin dilaksanakan tiap pagi ini diikuti secara langsung oleh Kepala Divisi Keimigrasian Santosa, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Bambang Setyabudi, Pejabat Administrasi, Pejabat Fungsional Tertentu, Pegawai, CPNS, Pramubhakti, dan Petugas Keamanan yang melaksanakan WFO. Sedangkan para Pimti Pratama yang lain dan pegawai yang sedang bertugas dari rumah bergabung secara virtual.

#HDKD2021

#KumhamSemakinPASTI

*Kanwil Jateng Komunikatif, Kompak dan Solid*

*Jateng PASTI Produktif*

*PASTI WOW*

*PASTI WBK*

apel12102


Cetak   E-mail