Semarakkan HUT Ke-77 RI, Kemenkumham Jateng Gelar Lomba Tradisional

WhatsApp Image 2022 08 17 at 14.47.30

SEMARANG - Semarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menggelar sejumlah lomba tradisional, antara lain lomba balap karung, balap kelereng, makan krupuk dan memasukkan pensil dalam botol.

Perlombaan diikuti oleh pegawai dari Unit Pelaksana Teknis se Kota Semarang. Tidak ingin ketinggalan, Pimpinan Tinggi Pratama Kemenkumham Jateng antara lain, Kakanwil A. Yuspahruddin, Kepala Divisi Administrasi, Jusman, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Supriyanto, dan Kepala Divisi Keimigrasian, Wishnu Daru Fajar serta Kepala Lapas Kelas I Semarang, Tri Saptono P.

Lomba tradisional khas 17 an ini selain menyemarakkan peringatan kemerdekaan Indonesia juga mengundang kebahagiaan dan nostalgia segenap jajaran Kemenkumham Jateng mengenang masa kecil.

Begitu juga bagi Pimti Pratama, mereka terlihat bergembira saat mengikuti jalannya perlombaan balap karung.

Walau sedikit terengah-engah Pimti Pratama terlihat tertawa terbahak di sepanjang trek balap karung.

Keluar sebagai pemenang perlombaan balap karung tingkat Pimti Pratama yakni Kepala Divisi Asministrasi, Jusman.

Sementara itu, dijumpai sesuai mengikuti perlombaan balap karung, Kakanwil menyampaikan perlombaan tradisional ini perlu dilesatrikan sebagai kekayaan budaya Indonesia.

"Perlombaan tradisional ini perlu dilestarikan karena kita sebagai bangsa Indonesia memiliki berbagai macam budaya yang perlu kita jaga eksistensinya" ujarnya

Lebih lanjut Kakanwil menuturkan bahwa menghadirkan kembali perlombaan tradisional di momen agustusan sama halnya memperkenalkan kepada generasi muda agar mengerti ragam permainan tradisional di Indonesia.

Sekedar informasi, keluar sebagai pemenang di kategori lomba balap karung ialah dari LP Perempuan Semarang, sedangkan Bapas Semarang merebut kemenangan di dua perlombaan yakni balap kelereng dan makan krupuk, lalu Rubasan Semarang menyambet juara lomba memasukkan pensil dalam botol.

WhatsApp Image 2022 08 17 at 14.47.31

Kanwil Jateng Komunikatif, Kompak dan Solid
Jateng PASTI Produktif
PASTI WOW
PASTI WBK

#KumhamSemakinPASTI

Cetak