Ramadhan Sebagai Momen Hidup Sederhana

 IMG 20230321 WA0018

 

SEMARANG - Bulan Ramadhan yang tinggal menunggu hitungan hari hendaknya menjadi momentum untuk mensyukuri nikmat yang telah diterima umat manusia.

 

Salah satunya adalah dengan bergaya hidup sederhana, Kepala Bidang Pelayanan Hukum Agustinus Yosi Setyawan menyampaikan hal tersebut pada gelaran apel pagi, Selasa (21/03).

 

"Saya hanya mengingatkan di Bulan Puasa yang sebentar lagi, jadikan momen untuk bergaya hidup sederhana." Ajaknya.

 

Arahan tersebut sesuai dengan instruksi Presiden Jokowi yang disampaikan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly yaitu jangan jumawa, jangan pamer kekayaan, dan jangan pamer kekuasaan.

 

Lebih lanjut Yosi mengimbau para pegawai untuk berhati-hati dalam bersosial media. "Momentum puasa juga agar hati-hati dalam bermain sosial media." Katanya menutup amanat.

 

Apel pagi ini diikuti oleh Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator dan Pengawas, Pejabat Fungsional dan Pelaksana, serta PPNPN dan mahasiswa yang magang di Kantor Wilayah.

 

IMG 20230321 WA0019

Cetak