Kakanwil : Bekerja Dalam Sistem Harus Mampu Beradaptasi Terhadap Perubahan

poker

SEMARANG - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Priyadi menekankan pentingnya bekerja dalam tim dan sebuah sistem.

"Kita harus bekerja dalam sebuah sistem yang benar. Dan kita harus membangun sistem tersebut," katanya saat memberikan arahan, kala membuka Bimbingan Teknis Keprotokolan yang digelar di aula Kantor Imigrasi Kelas I TPI Surakarta, Minggu (23/08).

Lebih dari itu, Ia menambahkan bagaimana bekerja pada sistem yang mampu beradaptasi dengan segala kondisi.

"Selain itu, bagaimana kita bekerja dalam sistem yang bisa bertahan. Sistem yang bisa beradaptasi dengan kondisi dan lingkungan, bisa menyesuaikan," terangnya.

"Suka atau tidak suka, kita harus bersikap adaptif. Mampu menyesuaikan diri," lanjutnya menambahkan.

Kakanwil mencontohkan kondisi terkini, Pandemi Covid-19 yang merubah banyak perilaku dan kebiasaan di masyarakat.

Masih menurutnya, sebuah adaptasi akan melahirkan cara pandang yang baru dan benar. Cara pandang atau pola pikir yang baik akan berubah menjadi kebiasaan, yang pada akhirnya bila dilakukan secara terus-menerus, akan menjadi sebuah budaya.

poker2


Cetak   E-mail