Meski Dalam Suasana Duka, Pegawai Kumham Jateng Tetap Semangat Ikuti Apel Pagi

 PicsArt 01 18 09.42.16

 

SEMARANG- Konsistensi dan semangat jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah layak mendapatkan acungan jempol.

 

Pasalnya, di tengah suasana duka yang mendalam dan tanpa didampingi oleh para Pimpinan Tinggi Pratamanya dikarenakan masih berada di Jakarta, para pegawai Kantor Wilayah tetap melaksanakan Apel Pagi dengan antusiasme dan komitmen yang tinggi, Senin (18/01).

 

Terlihat dari peserta apel yang WFO masih memadati halaman Kantor Wilayah, tempat dilaksanakannya kegiatan. Tentu dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat.

 

Melihat hal ini, Kepala Bidang Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, Herawan Sukoaji selaku pembina Apel Pagi, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya.

 

IMG 20210118 WA0011

 

 

Dia juga mengajak pegawai Kanwil Kemenkumham Jateng, baik yang mengikuti apel secara langsung maupun secara virtual,  untuk sama-sama mendoakan mendiang Kepala Kantor Wilayah, Priyadi yang 2 hari lalu telah berpulang ke Rahmatullah.

 

Di akhir amanat, Oji, sapaan akrabnya, menyerukan semua pihak untuk saling menghormati dan menghargai.

 

"Kepada yang muda harus selalu menghormati yang tua, jaga sopan santun dan pandai menempatkan diri," tuturnya.

 

"Untuk yang tua harus bisa menyayangi yang muda. Berikan bimbingan dan rangkul mereka, agar mampu bekerja dengan benar," sambungnya.

 

Seperti biasa, Apel Pagi diikuti secara langsung oleh para Pejabat Administrasi, Pegawai yang sedang melaksanakan tugas di kantor (WFO), CPNS, Pramubhakti dan Sekuriti.

 

Sementara yang sedang menjalankan tugas di rumah, mengikuti kegiatan secara virtual.

 

IMG 20210118 WA0006


Cetak   E-mail