Kumham Jateng Gelar Tahlilan dan Doa Bersama Untuk Mendiang Kakanwil, Priyadi

 PicsArt 01 18 06.01.29

 

SEMARANG- Beri penghormatan terakhir sekaligus permohonan kepada ALLAH SWT, atas meninggalnya Kepala Kantor Wilayah,  Priyadi, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah menggelar Tahlilan dan Doa Bersama, Senin (18/01).

 

Ustadz Choirul Amin, memimpin jalannya acara. Dimulai dengan pembacaan Yasin, Tahlil sampai dengan pembacaan doa.

 

Dari kegiatan yang terpusat di lobby Kantor Wilayah itu, tampak jelas kepergian mendiang bukan hanya sebuah kehilangan dan duka bagi "Warga Pengayoman" Jawa Tengah, tapi juga kesedihan insan Kementerian Hukum dan HAM RI.

 

Terlihat dari banyaknya pihak yang mengikuti acara tersebut, baik secara langsung maupun secara virtual. 

 

IMG 20210118 WA0052

 

 

Selain para Pimpinan Tinggi (Pimti) Pratama Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) se Jawa Tengah, turut hadir via aplikasi Zoom, Pimti Madya Pusat dan Pimti Pratama Kantor Wilayah lainnya.

 

Ada Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan HAM, Sri Puguh Budi Utami, Kakanwil Jawa Timur, Sulawesi Selatan dan Papua Barat. 

 

Sebagai pengantar, Kepala Divisi Administrasi, Jusman Ali mengungkapkan bahwa kegiatan ini juga ditujukan kepada pejabat dan pegawai yang telah berpulang ke Rahmatullah karena Covid-19.

 

"Kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan kepada saudara kita.Tercatat ada kurang lebih tujuh Insan Pengayoman yang yang telah mendahului kita karena terkena Covid-19," tuturnya.

 

"Pada kesempatan ini juga kita bersama-sama saling mendoakan, semoga beliau-beliau yang telah mendahului kita, diberikan kemudahan jalan dan ditempatkan di sisi ALLAH Subhanahu Wa ta'ala," pungkasnya.

 

IMG 20210118 WA0049


Cetak   E-mail