Pentingnya Komitmen Bersama Dalam Pembangunan Zona Integritas

 PicsArt 02 10 05.31.30

 

Lapas Kelas I Semarang Gelar Deklarasi Janji Kinerja & Pencanangan ZI

 

 

SEMARANG- Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah berlomba-lomba melaksanakan Deklarasi Janji Kinerja dan Pencanangan Pembangunan Zona Integritas.

 

Terbaru, Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Semarang menggelar kegiatan dimaksud hari ini, Rabu (10/02).

 

Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah melalui Kepala Divisi Pemasyarakatan, Meurah Budiman turut menyaksikan acara yang digelar di Aula Merdeka Lapas Semarang tersebut.

 

Berkesempatan memberikan sambutan, KadivPas menjelaskan pentingnya komitmen bersama dalam pembangunan Zona Integritas.

 

"Harus dibangun (komitmen) oleh semua.

Dari yang paling atas hingga bawah. Mulai Pimpinan, pejabat, semua pegawai, sampai tenaga outsourcing," jelasnya.

 

IMG 20210210 WA0018

 

 

Selain itu, Meurah mengungkapkan faktor lainnya yang tak kalah penting dalam penilaian Pembangunan Zona Integritas, yaitu penanganan pengaduan.

 

Menurutnya, pengaduan masyarakat harus segera ditindaklanjuti. Masyarakat harus mendapatkan kepastian atas aduan yang mereka sampaikan. Tidak boleh anti kritik, selalu menempatkan atensi dari publik sebagai sebuah koreksi membangun dan materi evaluasi atas pelayanan yang telah diberikan.

 

Lainnya, Meurah meminta untuk lebih memaksimalkan penggunaan media sosial dan portal berita sebagai media membangun citra positif.

 

"One Day One News. Setiap hari harus ada berita positif yang kita sampaikan ke masyarakat," tegasnya.

 

Dari Kantor Wilayah, hadir juga Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Bambang Setyabudi. Sementara dari eksternal, tampak perwakilan Kejaksaan Negeri Semarang.

 

*Kanwil Jateng Pasti Gayeng*

*Pasti Komunikatif, Kompak dan Solid (K2S)*

 

#JatengPastiGayeng

#JatengPastiProduktif

#TetapDisiplinPakaiMasker

#JagaJarakdanCuciTangan

#KomunikatifKompakSolid

 

IMG 20210210 WA0009


Cetak   E-mail