Dirjen AHU lantik Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Jawa Tengah menjadi Majelis pengawas Wilayah Notaris ( MPWN )

 ahu106

BALI-Rapat Koordinasi Penguatan Pembinaan dan Pengawasan terhadap jabatan notaris serta pelantikan Majelis Pengawas Wilayah Notaris (MPWN) periode Tahun 2021- 2024 dan Pergantian Antar Waktu (PAW) Majelis Kehormatan Notaris Wilayah (MKNW) 2019-2022 dilangsungkan di Grand Hyatt Nusa Dua Bali, Kamis (10/06)

 

Kegiatan dibuka secara langsung oleh Direktur Perdata, Santun Maspari Siregar.

 

"Saya berharap dengan adanya kegiatan ini bisa menambah Ilmu dan Pengetahuan bagi anggota MPN agar dapat melakukan pembinaan dan pengawasan terhadap notaris yang ada diwilayahnya dengan memahami tugas dari notaris itu sendiri" pungkas Santun

 

Diikuti oleh 33 Kantor Wilayah yang ada di Indonesia, dimana dalam kegiatan itu juga menghadirkan narasumber dari berbagai unsur yaitu PPATK,Bareskrim,Menpan,ATR/BPN, dan MPN.

 

Selanjutnya dilaksanakan pelantikan Majelis Pengawas Wilayah Notaris (MPWN) periode Tahun 2021- 2024 dan Pergantian Antar Waktu (PAW) Majelis Kehormatan Notaris Wilayah (MKNW) 2019-2022 dari 33 Kantor Wilayah dengan jumlah 298 pejabat yang dilantik. Kepala Kantor Wilayah, Yuspahruddin, dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Ham Jawa Tengah, Bambang Setyabudi ikut dilantik secara langsung oleh Direktur Jenderal AHU, Cahyo Rahadian Muzhar.

 

"Pengawasan terhadap Notaris sangat penting guna mendukung perekonomian di Indonesia di masa Pandemi ini, terwujudnya Kepastian Hukum melalui pelaksanaan tugas Notaris yang sesuai dengan aturan mampu mendukung pebisnis dalam upaya pertumbuhan ekonomi" terang Cahyo dalam sambutannya

 

Turut dilantik pula anggota MPW dari unsur Akdemisi, Notaris dan Pemerintahan.

#JatengPastiProduktif

#TetapDisiplinPakaiMasker

#JagaJarakdanCuciTangan

 

*Kanwil Jateng Pasti Komunikatif, Kompak dan Solid*

*PASTI WOW*

ahu1062


Cetak   E-mail