Jaga Imunitas, Kemenkumham Kembali Adakan Pembinaan Jasmani

 jasmani208

SEMARANG - Guna menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas, Kementerian Hukum dan HAM kembali mengadakan kegiatan pembinaan jasmani dan rohani yang dilangsungkan secara virtual, Jumat (20/08).

 

Seperti pelaksanaan pada minggu lalu, kegiatan yang bekerjasama dengan Bio Energy Power ini difokuskan pada teknik olah pernafasan.

 

Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng, Yuspahruddin, terlihat antusias mengikuti step by step materi olah pernafasan yang berlangshng selama kurang lebih 90 menit.

 

Usai berolahraga, Sekretaris Jenderal Andap Budhi Revianto memberikan sedikit arahan sebagai pengingat pentingnya menjaga kesehatan bagi Insan Pengayoman di seluruh Nusantara.

 

"Mari kita saling mengingatkan dalam kebaikan. Jangan sampai kita menjadi beban keluarga," terangnya.

 

Usai sambutan singkat Sekjen, kegiatan dilanjutkan dengan konsultasi masalah kesehatan yang dipandu oleh dokter dari Kementerian.

 

Kegiatan ini juga diikuti oleh Plt. Kadiv Pemasyarakatan, Supriyanto, dan jajaran pejabat Administrator dan Pengawas, sementara Kepala Divisi Administrasi, Jusman, mengikuti dari Cilacap.

@kemenkumhamri

#JatengPastiProduktif

#TetapDisiplinPakaiMasker

#JagaJarakdanCuciTangan

 

*Kanwil Jateng Pasti Komunikatif, Kompak dan Solid*

*PASTI WOW*

jasmani2082


Cetak   E-mail