Tinjau Pembangunan Rutan Semarang, Karo Keuangan Minta agar Tertib Mutu dan Administrasi

IMG 20211224 151419 548

SEMARANG - Proyek pembangunan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Semarang mendapatkan peninjauan dari Kepala Biro Keuangan Sekretariat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM, Wisnu Nugroho Dewanto, Jumat (24/12).

Didampingi Kepala Divisi Administrasi, Jusman, Karo Keuangan melihat dari dekat hasil pelaksanaan pembangunan. Kunjungan Karo Keuangan kali ini juga untuk memastikan hasil pembangunan sekaligus sebagai persiapan pemeriksaan Laporan Keuangan (LK) secara terinci dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI dalam waktu dekat.

Ditemui Tim Humas usai peninjauan, Wisnu menyampaikan harapannya agar seluruh pihak tertib dalam hal administrasi pembangunan Rutan yang berada di Jalan Dr. Cipto ini.

“Saya mengharapkan agar tertib administrasinya itu dilihat kembali dalam rangka rencana pemeriksaan secara terinci dari BPK dalam rangka Laporan Keuangan Kemenkumham di tahun 2021,” ungkap Wisnu.

Melihat kondisi pembangunan, Wisnu meminta Pihak Pelaksana dan pengawas untuk bergerak cepat guna penyelesaian.

“Dilihat dari kondisi yang ada di lokasi secara umum pembangunan ini memang sudah (selesai), yang lainnya tinggal didorong kembali, dirapikan supaya di tanggal 31 desember 2021 seluruhnya selesai," tegasnya.

Tampak Kepala Bagian Umum Febri Nurdian S., Ketua UKPBJ, Hazmi Saefi dan Tim turut mendampingi peninjauan.

IMG 20211224 WA0065

*Kanwil Jateng Komunikatif, Kompak dan Solid*
*Jateng PASTI Produktif*
*PASTI WOW*
*PASTI WBK*

#KumhamSemakinPASTI
#TetapDisiplinPakaiMasker
#JagaJarakdanCuciTangan


Cetak   E-mail