Jajaran Kemenkumham Jawa Tengah Serius Perangi Narkoba

 IMG 20220323 WA0030

 

SEMARANG - Perang melawan narkoba gencar dilakukan jajaran Pemasyarakatan di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah.

 

Kepala Divisi Pemasyarakatan, Supriyanto, mengatakan jajarannya terus melakukan kerja sama dan koordinasi dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Jawa Tengah untuk melakukan penyidikan dan pemeriksaan terhadap narapidana apabila terindikasi memiliki keterkaitan dengan narkoba.

 

Hal ini merupakan wujud serius Kemenkumham Jateng dalam rangka Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Lapas dan Rutan.

 

Secara berkelanjutan, koordinasi dilakukan dengan cara menanggulangi dan menggagalkan peredaran narkoba di Lapas maupun di luar Lapas.

 

Petugas Pemasyarakatan di UPT Kemenkumham Jateng pun terus berupaya menggagalkan penyelundupan narkoba ke dalam Lapas dan Rutan.

 

“Tujuannya untuk meminimalisir dan mendeteksi dini adanya gangguan kamtib dalam Lapas,” jelas Supriyanto saat dihubungi INFO PAS, Rabu (23/03).

 

Selain dengan BNNP, sinergitas juga dilakukan dengan Aparat Penegak Hukum lain guna berperang melawan narkoba.


Cetak   E-mail