Cegah Kebakaran, Pegawai Kemenkumham Jateng Lakukan Simulasi Pemadaman

IMG 20230317 WA0034

SEMARANG - Penanggulangan antisipasi akan bahaya kebakaran di lingkungan gedung perkantoran perlu dipahami oleh setiap pegawai yang bekerja di lingkungan gedung. Atas dasar tersebut, Kanwil Jateng menggelar Simulasi Penanggulangan Kebakaran di lapangan Kanwil dengan mengundang instruktur dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang, Jumat (17/03).

"Simulasi ini penting untuk kita semua dan harus paham bagaimana memadamkan api. Jangan sampai ketika ada titik api tapi kita malah takut," ujar Kepala Bagian Umum Budhiarso Widhyarsono.

Ia berpendapat bahwa seluruh pegawai harus berkomitmen untuk menjaga keamanan kantor serta barang-barang milik negara dari bahaya kebakaran. Hal itu menurutnya merupakan salah satu mitigasi risiko dan rencana kontijensi yang diterapkan.
Tim Damkar yang berjumlah 3 (tiga) orang yang dipimpin oleh Feri Budi Nugroho mengawali pelatihan dengan menjelaskan beberapa faktor penyebab dan apa yang harus dilakukan ketika terjadi kebakaran di lingkungan sekitar.

Dengan menggunakan APAR (Alat Pemadam Api Ringan), instruktur memperagakan cara memadamkan api dengan benar. Menurutnya pemadaman api harus dilakukan dengan melihat situasi dan jenis kebakaran, melihat dari penyebab terjadinya kebakaran dan pemadamannya menggunakan jenis alat pemadam yang sesuai.

Selanjutnya tim Damkar juga melakukan praktik pemadaman kebakaran dengan berbagai metode yang juga dipraktikkan langsung oleh PPNPN dan petugas keamanan yang mengikuti pelatihan.

IMG 20230317 135501 243


Cetak   E-mail