CPNS Tahun 2023 Kemenkumham Jateng Ikuti Materi Orientasi Dinamika Kelompok

1DFA5CEF 845C 44E9 8E0C F6F472E8ADFF

 

SEMARANG - Orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah penerimaan tahun anggaran 2023 terus berlanjut. Sebanyak 126 Tunas Muda Insan Pengayoman Jawa Tengah hari ini, Jumat (26/04), menerima pembinaan dalam bentuk kegiatan dinamika kelompok guna membangun semangat korsa.

 

Berlangsung di Balai Diklat Hukum dan HAM Jawa Tengah, kegiatan tersebut dipandu oleh para Penyuluh Hukum Kanwil Kemenkumham Jateng. Dengan penuh semangat dan kemeriahan, CPNS mengikuti berbagai permainan sebagai metoda dan proses yang dijadikan untuk menghasilkan kerjasama di dalam kelompok permainan.

 

"Dinamika Kelompok bertujuan untuk menyiapkan CPNS 2023 dalam proses interaksi sebagai anggota kelompok dalam penempatan tugasnya kelak di UPT se-Jawa Tengah," ujar Penyuluh Hukum Madya R. Danang Agung. 

 

Ia menekankan, materi dinamika kelompok mengajarkan mereka bagaimana menghadapi situasi tertentu dalam suatu kelompok, adaptasi dengan kelompok tertentu apabila ada perubahan dalam suatu struktur pada kelompok dan bagaimana menjalin hubungan dan interaksi antar sesama kelompok. 

 

"Sehingga dapat menimbulkan rasa saling menghargai terutama dengan pegawai dan berbagai pemangku kepentingan," kata Danang.

 

"Muncul rasa solidaritas saling menghormati dan saling menghargai dalam melaksanakan tugasnya menjadi insan Pengayoman di Jawa Tengah," pungkasnya.

@kemenkumhamri

#KumhamSemakinPASTI 


Cetak   E-mail