Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kemenkumham Jateng Hadiri Workshop Pemetaan dan Penyusunan Prioritas Intervensi pada Populasi Kunci Rentan dan TBC di Kota Semarang

E00DEE59 2591 4C06 B75B AF05F855CE3A

SEMARANG - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah mengikuti Workshop Pemetaan dan Penyusunan Prioritas Intervensi pada Populasi Kunci Rentan dan TBC di Kota Semarang, Selasa (24/09), di Novotel Hotel.

Kasubid Pelayanan Tahanan, Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi, Khrisna Murti, hadir secara langsung pada kegiatan yang diinisiasi oleh Pemerintah Kota Semarang ini.

Kegiatan dibuka oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, M. Abdul Hakam, yang menyampaikan mengenai Analisis Situasi dan Faktor Resiko TBC di Kota Semarang.

Dilanjutkan dengan paparan Pemetaan dan Penyusunan Intervensi Prioritas Kelompok Kunci dan Rentan TBC oleh USAID.

Pada kesempatan itu disampaikan bahwa Populasi Kunci dan Rentan TB menurut the Global Plan to End TB 2023-2030 yaitu mereka yang memiliki paparan kerentanan terhadap TB karena dimana mereka hidup atau bekerja.

Risiko kerentanan TB pada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) adalah 10 kali lebih tinggi.

Pemetaan tersebut membantu dalam mengidentifikasi dan mengklasifikasi populasi KVP, serta memahami kesenjangan data dan faktor-faktor yang menyebabkan masih tingginya angka penemuan kasus pada kelompok rentan.

Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi dan pemetaan dan penyusunan prioritas intervensi pada kelompok kunci dan rentan TBC.

Nampak hadir pada kegiatan tersebut Dokter dari Lapas Kelas I Semarang, Dokter dari Lapas Perenpuan Kelas II A Semarang dan Kasubsi Administrasi dan Perawatan dari Rutan Kelas I Semarang, Dinas Kesehatan Provinsi Jateng, Dinas Kesehatan Kota Semarang, Dinas Sosial, Dinas Tenaga Kerja dan instansi terkait lainnya.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI JAWA TENGAH
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan Dokter Cipto No.64, Kebonagung, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang, Jawa Tengah 50232
PikPng.com phone icon png 604605   +62813-2759-5442
PikPng.com email png 581646   Email
    kanwil-jateng@kemenkumham.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA TENGAH


    instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham  

  Jalan Dokter Cipto No.64, Kebonagung, Kec. Semarang Tim., Kota Semarang, Jawa Tengah 50232
  081327595442
PikPng.com email png 581646   kanwil-jateng@kemenkumham.go.id

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI