SEMARANG – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda, Panitia dan Peserta Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Kemenkumham Jawa Tengah menggelar acara pembacaan Naskah Sumpah Pemuda di lokasi ujian, Senin (28/10).
Kegiatan ini berlangsung khidmat dan penuh semangat, sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa.
Acara dimulai dengan sambutan dari Sekretaris Panitia Anton Tri Oktabiono, yang mengajak seluruh peserta untuk merenungkan makna Sumpah Pemuda dalam konteks kepemudaan saat ini.
Dalam suasana penuh kekeluargaan, ratusan peserta SKD, yang berasal dari berbagai daerah di Jawa Tengah, secara serentak membacakan naskah yang bersejarah tersebut.
Suara bulat yang menggema menandakan tekad generasi muda untuk terus berkontribusi bagi bangsa.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin mengingatkan pentingnya persatuan dan semangat nasionalisme di kalangan para calon pegawai negeri," ungkap Anton bertempat di Badiklat Hukum dan HAM Jateng.
"Kami percaya bahwa semangat Sumpah Pemuda harus terus dipelihara, terutama dalam era sekarang ini,” tambahnya.
Peserta yang hadir pun menunjukkan antusiasme yang tinggi, merasakan makna dari setiap kata yang dibacakan.
Acara ini tidak hanya menjadi momen refleksi, tetapi juga menguatkan semangat persatuan di antara calon pegawai negeri yang tengah bersaing untuk mengabdi kepada negara.
Dengan semangat Sumpah Pemuda, panitia dan peserta SKD Kemenkumham Jateng berharap dapat membangun generasi yang lebih baik dan lebih siap dalam menghadapi tantangan zaman, demi kemajuan bangsa Indonesia.
@kemenkumhamri
#KumhamSemakinPASTI